Disable Copying

Thursday, February 19, 2015

Sejarah Kitab-Kitab Suci

Believing your Belief!
Oleh: Maulana Malik Fikri
Sumber Gambar: Koleksi Pribadi
Buku karya Muklisin Purnomo ini akan memberikan sebuah pengalaman menarik dalam memahami teologi, terutama tentang agama-agama samawi yang terbatas pada Taurat, Injil, dan Al-Qur’an. Dengan menelusuri buku ini, anda dapat memahami secara jelas dan terperinci mengenai sejarah turunnya agama tersebut, yang meliputi kondisi geografis dan budaya sosial masyarakat saat itu.
Secara umum, buku ini merangkum sejarah kitab-kitab suci, sekaligus memberikan biografi singkat mengenai penulis, pengumpul, maupun isi kitab suci tersebut. Disini, penulis memberikan fakta dari berbagai sudut pandang, dan tetap berusaha netral dalam menentukan suatu konflik perihal agama. Bacaan yang sangat pas bagi mereka yang ingin mempelajari agama lain.

Beberapa fakta menarik yang diberikan buku ini dapat terlihat saat penulis mengemukakan sejarah Taurat. Meliputi berbagai macam kerajaan yang turun temurun dalam lembah Mesir, diiringi dengan berbagai penaklukan dari negeri lain, hingga masa penjajahan Bani Israel, sejarah yang dituturkan dalam buku ini cukup menjadi bahan pertimbangan bagi pembaca. Selain itu, adanya sebutan Tuhan yang Esa dalam Mesir kuno, yaitu Aton, yang bukan merupakan bulan maupun matahari, telah sangat mengambil perhatian saya. Mungkinkah sebutan Tuhan bermacam-macam, tergantung pada bahasa, budaya, dan lingkungan penduduk yang ada di sekitarnya?

Buku ini akan menjadi pendahuluan yang menarik bagi mereka yang ingin mempelajari agama-agama. Terus terang, buku ini memberikan rincian menarik, sekaligus memberikan inspirasi agar tetap netral dan toleran terhadap kepercayaan orang lain. Penulis pun telah mengambil dari berbagai sumber, yang mungkin dapat menjadi renungan tersendiri bagi yang membaca.

0 comments: